Monday, August 13, 2012

Libur Deepavali


Posted by Iis on Nov 8, '07 8:17 PM for everyone
Dekorasi Mall Garden (kiri) dan Mid Valley (Kanan bawah) dalam menyambut Deepavali di Kuala Lumpur Malaysia.

Hari ini merupakan hari Raya Deepavali atau hari lebaran untuk orang-orang India. Di Malaysia yang sebagian penduduknya berbangsa India terasa suasana perayaannya. Ayah di Jakarta, kita bertiga hang out, keluar jam 5 sore dari rumah, kali ini Fafa yang drive. Di mobil berdengar lagu Kuch Kuch Hota He, lagu sound track dari sebuah judul film india yang sama, Fafa ingat saat masa kecil di Tehran melalui lagu ini, waktu itu filmnya diputar di TV dan saking nge Fans nya sampe beli VCD film ini di Dubai, berkali-kali diputar sampe pintar nari indianya. Memang dari kecil Fafa gak boleh dengar music langsung dance dimana aja.
Kondisi jalan macet disekitar Stasiun Monorel Titi Wangsa, alhamdulilah selepas itu lancar... Menuju Garden Mall, sebuah Pusat Pertokoan yang baru dibuka, bersebelahan dengan Mid Valley. Ternyata Garden mirip PI Mall di Jakarta, tapi masih sepi, beberapa eskalator dan Liftnya belum dioperasikan. Sempat lihat Toiletnya yang standard Hotel bintang 5, lebih bagus dari KLCC. Akhirnya jalan ke Mid Valley, duh rame banget... sambil jalan2 mampir di toko HP, akhirnya HP Dessy jadi cantik lagi... ganti housing dan baterainya yang sudah berubah bentuk... duh ternyata udah 2 tahun... lupa di service. Sabtu ada rencana manggung Batik Fashion Show, mampir ke optik cari Kontak lens buat Dessy.  Makan malam Fast Food Burger di samping Mc Donald Mid Valley lantai 4, duh nama resto nya lupa. Tapi uenak deh... dan burgernya guede banget... jadi ingat di Tehran... ukuran porsinya guede2 semua....

No comments: