Tuesday, August 14, 2012

Kegiatan Sosial DWP Aspasaf


Posted by Iis on Sep 6, '09 10:15 AM for everyone
Setiap menjelang Lebaran dan untuk yang kesekian kalinya pada 4 September 2009 lalu DWP Deplu Ditjen ASPASAF menyelenggarakan Bazaar murah. Menjual pakaian, buku, mainan anak-anak, sepatu, dasi, jas dan berbagai makanan serta asesories wanita pada jam 10 pagi hingga jam 3 siang.
Bazaar sehari ini berlangsung di Ruang Rapat Timur Tengah dan Asia Selatan danTengah, lantai 4 Gedung Deplu Pejambon. Pengunjungnya terdiri dari para karyawan dan karyawati serta pegawai honorer yang berada di lingkungan Deplu pejambon.
Bazaar Murah ini selalu disambut gembira para pengunjungnya, karena menyediakan pakaian-pakaian layak pakai dengan harga sangat murah, mulai dari Rp. 1000 sampai dengan Rp. 25000 saja. Para pengurus DWP Aspasaf tampak sibuk melayani pembeli yang ramai begitu Bazaar baru saja dibuka.
Persiapan Bazaar biasanya dilakukan sebulan sebelumnya. Seksi Ekonomi menghimbau pengurus dan anggota DWP untuk menyumbangkan  barang-barang layak pakai. Setelah terkumpul, sehari sebelum Bazaar berlangsung, para pengurus menata barang-barang tersebut. Kegiatan sosial yang dipadukan dengan kegiatan Ekonomi ini amat membantu para karyawan dalam menghadapi Hari Raya Idul Fitri yang biasanya merupakan hari-hari yang memerlukan pengeluaran uang extra yang tidak sedikit jumlahnya.
Hasil penjualan dari Bazaar Murah sebagian digunakan memberikan sumbangan Sembako Bingkisan Lebaran bagi para karyawan dan karyawati PDDN serta pegawai honorer. Juga dikirim untuk membantu para korban Gempa Tasikmalaya dan Cianjur yang belum lama terjadi.
Gerakan Sosial dan Ekonomi Pengurus DWP Aspasaf ini bisa menjadi salah satu contoh yang baik untuk membantu teman-teman mulai dari lingkungan kita sendiri. semoga kegiatan ini akan terus berlangsung setiap tahunnya seperti harapan semua pengunjung Bazaar kali ini. Amin.

No comments: